Review Pocophone F1, Smartphone Gaming Murah Terbaik

2443
Smartphone Gaming Murah

Review Pocophone F1, Smartphone Gaming Murah Tapi Gahar

Untuk Anda yang ingin membeli smartphone gaming namun memiliki budget terbatas, Pocophone F1 bisa menjadi referensi. Meskipun demikian jangan remehkan spesifikasinya, smartphone ini siap memberikan pengalaman bermain game yang menyenangkan untuk Anda. Penasaran bagaimana spesifikasinya? Simak review Pochopone F1 dibawah ini.

  • Desain

Pocophone dibekali dengan body berbahan polikarbonat sehingga membuatnya terlihat kurang mewah. Sedangkan layarnya berukuran 6,18 inchi didukung teknologi IPS dengan resolusi HD+ 1080×2246 piksel. Jadi warna yang ditampilkan cukup baik dan terlihat jelas meski dipakai dibawah sinar matahari langsung. Sebagai smartphone gaming, Pochopone F1 menempatkan tombol volume dan power di sebelah kanan layar sehingga membuatnya nyaman ketika dipegang secara horizontal.

  • Dapur Pacu

Review Pochopone F1 yang selanjutnya membahas mengenai dapur pacunya yang gahar. Qualcomm Snapdragon 845 Octacore 2,8 GHz siap memberikan pengalaman bermain game tanpa lag. Ditambah GPU Adreno 630 pada prosesornya siap memproses game-game berat tanpa kendala. Sektor RAM memiliki ukuran 6GB dan ruang penyimpanan 128GB. Jika kurang Anda bisa menambahkannya dengan microSD hingga 256GB. Terakhir sebagai dukungan untuk bermain game, baterai 4000 mAh siap menemani aktivitas Anda seharian.

  • Fitur Unggulan

Dari sektor belakang ada kamera utama dengan kombinasi sensor Sony IMX363 12 MP + 5 MP dari Samsung. Selain itu dukungan fitur AI siap memberikan kualitas jepretan yang baik. Kamera depannya mengusung resolusi 20 MP dengan fitur AI Beauty Mode. Untuk kualitas perekaman video juga tidak perlu diragukan karena bisa memilih antara resolusi UHD4K, 1080p, dan 720p.

Fitur unggulan lainnya adalah keamanannya yang memakai fitur Face Unlock dan fingerprint. Untuk urusan daya baterai ada fitur Quick Charge 3.0 yang membuat waktu pengisian menjadi lebih singkat. Ditambah ada sistem pendingin liquid sehingga suhu ponsel tetap terjaga meskipun dipakai untuk waktu yang lama.

Baca juga: Smartphone Gaming Kelas Atas

Itu tadi review Pochopone F1 smartphone gaming murah mulai dari desain, dapur pacu dan fitur unggulannya. Dengan spesifikasi mumpuni dan banderol harga yang murah dijamin Anda tidak akan menyesal ketika membelinya.